Literasi Tari Kegiatan Penelitian/Riset Program MBKM ISI Denpasar

  • Dibaca: 482 Pengunjung
  • |
  • 01 Mei 2022
  • |
  • Kontributor: Ni Kadek Diah Nanta Kuswandari

Pertemuan kelas mata kuliah Literasi Tari

Literasi tari adalah bagian dari proses kegiatan penelitian/riset program MBKM ISI Denpasar. Tujuan adanya mata kuliah ini tidak lain untuk menumbuhkembangkan minat dan bakat penulis melalui aktivitas, melihat, membaca, menyimak, menulis, serta berbicara. Proses pembelajaran mata kuliah literasi tari ini telah dilakukan dari awal mulai pertemuan kelas di Denpasar Institute hingga saat ini. Adapun implementasi mata kuliah literasi tari dapat dijabarkan sebagai berikut:

  • Salah satu contoh pada Selasa, 29 Maret 2022, Bapak Dr. I Nengah Laba memberikan tugas secara daring agar penulis dapat mengerjakan tugas terkait membuat list fenomena, membaca buku khusus dibagian teknik penyusunan instrumen, dan mencari informasi tentang metode riset. Sesuai tugas yang diberikan, pada saat itu penulis langsung mencari buku untuk dibaca kemudian ditulis jawaban dari pertanyaan yang telah diberikan dan menyetor tugas ke kolom yang telah disediakan. Hasil kegiatan literasi tari kemudian diterapkan penulis secara praktek sehingga sangat penting karena bermanfaat menambah wawasan penulis sebelum terjun ke lapangan untuk meneliti objek Tari Serimpi Panembahan Senopati.
  • Melakukan kegiatan literasi tari dengan membaca buku di Perpustakaan ISI Denpasar sebagai tambahan informasi objek yang diteliti. Buku tersebut diantaranya adalah buku Tari Srimpi Ekspresi Budaya Para Bangsawan Jawa, buku Estetika: Sebuah Pengantar karya A. A. M. Djelantik, dan buku Seni Pertunjukan Indonesia di Era Globalisasi oleh Soedarsono, Tentu buku-buku yang dicari, kemudian dibaca, dan dicatat hal-hal yang menurut penulis penting, serta  disesuaikan dengan permasalahan objek yang diteliti.

Adanya kegiatan literasi ini dapat menambah data-data objek yang diteliti. Semua buku-buku yang dibaca adalah data sekunder penelitian yang dapat menambah referensi penulis dalam mengupas permasalahan Tari Serimpi Panembahan Senopati serta daftar pustaka penelitian. Maka dari itu luaran atau capaian hasil dari mata kuliah literasi tari adalah mendapatkan data sekunder objek penelitian. Selama melaksanakan program MBKM mata kuliah literasi tari di Denpasar Institute, tidak terdapat hambatan dan bisa dilaksanakan secara maksimal berkat pengajaran dari pimpinan mitra disertai banyaknya jenis buku-buku yang terdapat di Perpustakaan ISI Denpasar yang mempermudah penulis dalam melakukan literasi tari dan mencari referensi objek terkait.

  • Dibaca: 482 Pengunjung
  • |
  • 01 Mei 2022