Denpasar Institute berkomitmen Mengikuti Program Pendidikan Kecakapan Kerja Persiapan Vokasi ke Luar Negeri Tahun 2019

  • Dibaca: 1448 Pengunjung
  • |
  • 29 Juli 2019
  • |
  • Kontributor:

Peserta Ausbildung Jerman antusias Menyimak Pembelajaran Bahasa Jerman pada Jumat, 26 Juli 2019

Peraturan Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat Kementerian Pendidikan dan Kebudayan No. 21 Tahun 2019 tentang Petunjuk Teknis Bantuan Pemerintah Program Pendidikan Kecakapan Kerja Persiapan Vokasi (PKK LN) ke Luar Negeri Tahun 2019 memberikan peluang kepada lembaga pendidikan dan pelatihan untuk turut berpartisipasi mengusulkan program ini.

Melalui PKK LN pemerintah berupaya meningkatkan kompetensi anak bangsa sehingga ke depannya pengentasan pengangguran dan kemiskinan dapat dilakukan secara lebih terstruktur. Pengangguran masih menjadi bagian dari permasalahan bangsa Indonesia. Data BPS pada bulan Februari 2018 menunjukkan bahwa pengangguran masih mencapai angka 6.897.264 jiwa dari jumlah angkatan kerja di periode yang sama sejumlah 133.939.099 jiwa. Sementara itu ageing population menjadi permasalahan demografi di negara maju.

Ageing population merupakan bertambahnya usia di atas 65 tahun berbanding terbalik dengan usia produktif yang dapat berdampak pada ketersediaan tenaga kerja produktif di negara maju. Maka, ada peluang dibukanya kebijakan memasukkan pelajar dari Indonesia untuk mengikuti program studi lanjut bidang vokasi dan program internship atau program Ausbildung di Jerman. 

Denpasar Institute telah menandatangi kontrak dengan Ausbildung & Leben in Deutschland untuk mengirimkan pelajar Indonesia yang ingin belajar sambil magang kerja di Jerman. Dengan adanya Program Pendidikan Kecakapan Kerja Persiapan Vokasi (PKK LN) ke Luar Negeri Tahun 2019 dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Denpasar Institute semakin percaya diri untuk berpartisipasi aktif dalam program ini.

Berkaitan dengan ini, Denpasar Institute telah berpartisipasi mengikuti Program Pendidikan Kecakapan Kerja Persiapan Vokasi (PKK LN) ke Luar Negeri Tahun 2019 dengan mengusulkan proposal secara daring pada Sabtu, 27 Juli 2019 dan dinyatakan memenuhi syarat keseluruhan administrasi sesuai krteria yang berlaku. Pun, Denpasar Institute sudah mendapatkan rekomendasi dari Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Pemerintah Kota Denpasar. 

"Sebagai Lembaga Riset & Pengembangan SDM di Bali, Denpasar Institute terus berkomitmen untuk terus bekerjasama dengan pemerintah pusat, pemerintah daerah, lembaga terkait dan dengan berbagai perusahaan untuk bersama-sama meningkatkan SDM unggul menuju Indonesia Maju", ujar Dwija, Direktur Denpasar Institute. 

  • Dibaca: 1448 Pengunjung
  • |
  • 29 Juli 2019