Profil Yayasan Guna Widya Paramesthi

  • Dibaca: 852 Pengunjung
  • |
  • 02 Mei 2021
  • |
  • Kontributor:

Logo Yayasan Guna Widya Paramesthi

Yayasan Guna Widya Paramesthi adalah yayasan yang bergerak di bidang riset, pendidikan, sosial kemanusiaan, dan keagamaan dengan SK. KEMENKUMHAM RI No. AHU-0017480.AH.01.04 Tahun 2018 dan NPWP. 86.729.551.1-903.000

Yayasan ini didirikan oleh tokoh muda Indonesia sebagai bentuk kepedulian sosial terhadap peningkatan kapasitas riset dan kualitas sumber daya manusia Indonesia. Untuk mencapai visi, misi dan tujuannya, Yayasan Guna Widya Paramesthi mendirikan Denpasar Institute sebagai Lembaga Riset & Pengembangan SDM.

VISI

Menjadi lembaga sosial yang mampu menghasilkan riset dan menyelenggarakan pendidikan sesuai kebutuhan masyarakat dan industri

MISI

  1. Mengembangkan riset berbasis fenomena sosial dan kebutuhan industri
  2. Mengembangkan pendidikan dan pelatihan kerja sesuai kebutuhan masyarakat dan industri  
  3. Meningkatkan kualitas SDM guna mewujudkan masyarakat yang berilmu, beramal, dan bertaqwa melalui kegiatan riset, pendidikan, sosial kemanusiaan dan keagamaan

TUJUAN

  1. Menyelenggarakan program riset untuk memberikan solusi terhadap permasalahan di tengah masyarakat 
  2. Menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan untuk meningkatkan kualitas SDM
  3. Menyelenggarakan lokakarya, seminar, konferensi dan kegiatan akademik lainnya untuk meningkatkan wawasan keilmuan dan keterampilan

ARTI LOGO YAYASAN GUNA WIDYA PARAMESTHI

  1. Asta Mandala Melambangkan Kebajikan dan Kehormatan sebagai Pembingkai Kegiatan Yayasan Guna Widya Paramesthi
  2. Warna Putih Melambangkan Yayasan Guna Widya Paramesthi sebagai Yayasan yang Bebas dari Pengaruh Ras dan Golongan dalam Melayani Masyarakat
  3. Warna Kuning Melambangkan Energi Positif yang Bertumbuh di Yayasan Guna Widya Paramesthi dalam Mewujudkan Visi, Misi dan Tujuannya
  4. Warna Biru Melambangkan Keluasan dan Kedalaman Ilmu yang Dikembangkan Melalui Riset, Penyelengaraan Pendidikan dan Pelatihan di Yayasan Guna Widya Paramesthi
  5. Warna Ungu Melambangkan Kekuatan dan Kemuliaan dalam Setiap Proses Kerja Yayasan Guna Widya Paramesthi
  6. Buku di atas Teratai dengan Lima Bintang Bersinar Melambangkan Yayasan Guna Widya Paramesthi terus Belajar agar menjadi Lembaga yang memberi sinar terang di tengah kehidupan sosial
  7. Dua Helai Daun Warna Hijau Melambangkan Yayasan Guna Widya Paramesthi Menyelenggarakan Program Riset, Pendidikan dan Pelatihan untuk berbagi bertumbuh bersama dalam Keseimbangan
  8. Dua Padi Menguning Melambangkan Yayasan Guna Widya Paramesthi Menyelenggarakan Program Riset, Pendidikan dan Pelatihan untuk  Kesejahteraan dalam keseimbangan 
  9. Tulisan Yayasan Guna Widya Paramesthi Melambangkan Nama dan Identitas yang Sah dari Yayasan Ini
  • Dibaca: 852 Pengunjung
  • |
  • 02 Mei 2021